Very nice to see you again,
YAP! kali ini saya kembali lagi dengan laporan vakansi saya yang telah terjadi pada long weekend kemarin (tanggal 22-24 April). Mungkin cukup terlambat untuk mengabarkan perjalanan saya kali ini, selain bencana yang datang melanda (hilangnya memory card camera dimana berisi foto-foto narsis kami selama vakansi disana yang kebetulan milik temannya Dito, semoga akan ketemu dilain kesempatan, amin) disamping itu saya cukup syndrome bermalas-malasan pasca liburan. Pada kesempatan long weekend tersebut saya telah merencanakan dengan gosong (saking matangnya #halah) bersama teman-teman Forum Backacker Indonesia (FBI), bervakansi ke Sawarna. Naaah, dimanakah Sawarna itu??? Sawarna setahu saya terletak di Propinsi Banten Selatan, untuk kami yang dari Jogja rute yang ditempuh cukup berliku, naah jadi begini ceritanya...*tolong mendekat, merapat, dan pepetkan barisan*
Jalan menuju homestay, melewati jembatan gondal-gandul
Hari kedua, kami mulai trip pagi-pagi buta, buat ngejar sunrise di pantai dan dilanjutkan susur gua Lalay. Disini kita kembali ketambahan 4 orang rombongan temennya mbak Ichi, asik dan rame deh! Usai perjalanan pagi yang cukup memakan energi, kami lanjut makan siang dan kembali cibang-cibung alias mandi di Pantai Pasir Putih (pantai terdekat dari homestay). Sorenya kami lanjut jalan nyari sunset dan berlabuh di Pantai Karang (kalo ga salah, soalnya banyak karang) dan kita disini ngaso sambil ngeliat bule-bule surfing. FYI: Di Sawarna ini banyak bule yang menetap hingga berbulan-bulan dan mejadi surga bagi para surfer :)
pose usai susur Goa (L)Alay
Jalan menuju Goa Lalay yang bersawah :))
Pantai Tanjung Layar
Sunset di Pantai Karang
Api Unggun di Pantai Pasir Putih (mas guide-nya setia menunggu dan aku yakin dia boring sekali disitu hahah)
Malamnya, karena malam terakhir kami di Sawarna, kami sempatkan untuk bikin api unggun dan makan rame-rame ayam bakar!! wohooo!!! Tak lupa Ois berdendang dangdut koplo Cibinong-an dengan suara bahenolnya :P Goodnite :* all photos were grabbed from Adi, Rahman, and Shobi.
-to be continued-
*oiya, di KRL sempet ketemu simbah dan cucunya dari Klaten yang kejambret kalung emasnya :( beaware ya jangan pake barang berharga kalo lagi dikeramaian!
*duit duit duit*
Jogja-Jakarta (Eko) 35ribu
Bajaj (bisa lebih murah,cari diluar stasiun) 15ribu (dibagi berdua)
Taksi ke Manggarai 20ribu (dibagi berempat)
KRL Manggarai-Bogor 2000
Angkot ke Terminal Baranang Siang 3000
Beli Nasi Lele di terminal 10ribu
Bus MGI Bogor-Pl. Ratu 25ribu
Elf Pl. Ratu-Sawarna (tergantung carteran) 25ribu
Masuk Sawarna 2ribu
homestay 2 malam 160ribu (include makan 6 kali)
beli ale-ale 2 cup 2ribu
patungan ayam bakar 10ribu
masuk goa lalay 2ribu
patungan uang guide (lupa, 5ribuan)
mbak, nek sangu duit berapa e? kok enak e plesiran terus :3
ReplyDeleteaku ratau jajan, selalu bawa bekal dan minum kalau ke kampus hehe..uang saku dikumpulin + ambil duit tabungan beberapa hehe..:] ayo jalan2!
ReplyDeletewah, itu batu layar yo?
ReplyDeletewah wis laporan vakansi meneh, aku durung je.
This comment has been removed by the author.
ReplyDeletetantriiii,,mana lagi poto2nya nih?hehe
ReplyDelete